Analisis Perbandingan Algoritma Metode Simple Additive Weighting Dan Fuzzy Dalam Sistem Pendukung Keputusan Pendistristribusian
Abstrak
Suatu sistem pendukung keputusan untuk pendistribusian dana Bantuan Siswa Miskin telah peneliti terapkan di tahun 2015 dengan menggunakan metode Simple Additive Weighting. Sistem ini kemudian dikembangkan di tahun 2017 dengan menambahkan ketentuan kepemilikan Kartu Perlindungan Sosial (KPS) ataupun Surat Keterangan Miskin (SKM) oleh orangtua/wali siswa sebagai pertimbangan prioritas pemberian dana bantuan itu selain mempertimbangkan empat macam kriteria yang telah ada pada sistem sebelumnya. Keluaran sistem adalah berupa informasi perankingan prioritas siswa untuk memperoleh dana Bantuan Siswa Miskin. Penelitian saat ini dimaksudkan untuk membandingkan algoritma metode Simple Additive Weighting dengan metode Fuzzy dalam menangani permasalahan pendistribusian dana Bantuan Siswa Miskin untuk menentukan metode mana yang cocok dipakai pada permasalahan ini. Analisis berupa perhitungan-perhitungan untuk tiap-tiap metode yang diperbandingkan dijelaskan pada penelitian ini untuk mengetahui cara kerja proses dari tiap-tiap metode yang diperbandingkan
Hak cipta :
Penulis yang menerbitkan naskahnya di Jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
Hak cipta atas artikel apa pun di Jurnal Bangkit Indonesia oleh LPPM STT Indonesia Tanjung Pinang berlisensi di bawah Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International
Penulis mengetahui bahwa Jurnal Bangkit Indonesia berhak menerbitkan untuk pertama kalinya dengan Lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License / CC BY-SA 4.0
Penulis dapat memasukkan tulisan secara terpisah, mengatur distribusi non-eksklusif naskah yang telah diterbitkan di jurnal ini ke dalam versi lain (misalnya dikirim ke tempat penyimpanan institusi penulis, penerbitan dalam buku, dll), dengan mengakui bahwa naskah tersebut telah diterbitkan atau pertama kali di Jurnal Bangkit Indonesia
Lisensi :
Jurnal Bangkit Indonesia diterbitkan berdasarkan ketentuan Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 / CC BY-SA 4.0 Lisensi ini mengizinkan siapa pun untuk menyalin dan mendistribusikan kembali materi ini dalam bentuk atau format apa pun, menyusun, memodifikasi, dan membuat karya turunan dari materi ini untuk tujuan apa pun, termasuk tujuan komersial, selama tujuan tersebut mencantumkan penghargaan kepada Pencipta karya aslinya.