Sistem Informasi Jurnal Transaksi dan Angsuran Properti Berbasis Syariah
Abstrak
Sistem pencatatan transaksi dan angsuran dalam bisnis properti di Indonesia masih banyak menggunakan metode manual berbasis spreadsheet, yang rentan terhadap kehilangan data, kesalahan pencatatan, serta keterbatasan akses. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan Sistem Informasi Jurnal Transaksi dan Angsuran Properti Berbasis Syariah guna meningkatkan efisiensi pencatatan serta memastikan kesesuaian dengan prinsip syariah dalam transaksi jual beli properti. Sistem dikembangkan menggunakan metode Rapid Application Development (RAD) dengan pemodelan Unified Modeling Language (UML) dan Entity Relationship Diagram (ERD), serta teknologi MySQL dan CodeIgniter sebagai platform pengembangan. Pengujian menggunakan metode Black Box Testing menunjukkan bahwa fitur utama, seperti pencatatan jurnal transaksi, pengelolaan chart of account, pembayaran angsuran, dan monitoring transaksi, berfungsi dengan baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini dapat meningkatkan efisiensi pencatatan transaksi, mempermudah pelacakan pembayaran angsuran, serta memastikan bahwa seluruh proses keuangan memenuhi standar syariah. Dengan penerapan sistem ini, bisnis properti syariah diharapkan dapat mengelola keuangan dengan lebih transparan, aman, dan efisien.
##submission.copyrightStatement##
##submission.license.cc.by-nc-sa4.footer##Hak cipta :
Penulis yang menerbitkan naskahnya di Jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
Hak cipta atas artikel apa pun di Jurnal Bangkit Indonesia oleh LPPM STT Indonesia Tanjung Pinang berlisensi di bawah Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International
Penulis mengetahui bahwa Jurnal Bangkit Indonesia berhak menerbitkan untuk pertama kalinya dengan Lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License / CC BY-SA 4.0
Penulis dapat memasukkan tulisan secara terpisah, mengatur distribusi non-eksklusif naskah yang telah diterbitkan di jurnal ini ke dalam versi lain (misalnya dikirim ke tempat penyimpanan institusi penulis, penerbitan dalam buku, dll), dengan mengakui bahwa naskah tersebut telah diterbitkan atau pertama kali di Jurnal Bangkit Indonesia
Lisensi :
Jurnal Bangkit Indonesia diterbitkan berdasarkan ketentuan Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 / CC BY-SA 4.0 Lisensi ini mengizinkan siapa pun untuk menyalin dan mendistribusikan kembali materi ini dalam bentuk atau format apa pun, menyusun, memodifikasi, dan membuat karya turunan dari materi ini untuk tujuan apa pun, termasuk tujuan komersial, selama tujuan tersebut mencantumkan penghargaan kepada Pencipta karya aslinya.