Aplikasi Peminjaman dan Pengembalian Tools di Perusahaan PT. Esco Bintan Indonesia Berbasis Web

  • Liza Safitri
Kata Kunci: Peminjaman, Pengembalian, Sistem Informasi Manajemen

Abstrak

Pada tahun 1978, Esco didirikan di singapura untuk menyediakan solusi udara bersih untuk industri berteknologi tinggi dan industri ilmu pengetahuan website escoindonesia.com .Dari sana ,Esco berkomitmen untuk memberikan solusi terbaik dalam kemampuan teknologi untuk menciptakan dunia yang lebih bersih , sehat , dan aman. Dalam penelitian ini yang dijadikan sebagai objek penelitian yaitu dalam sistem peminjaman dan pengembalian tools. Dalam operasional kegiaatanya masih menggunakan sistem manual dan konvesional, belum di dukung oleh sebuah sistem yang terintegrasi. Dari hasil pengamatan dan penelitian, penulis akhirnya membangun sebuah Sistem Informasi sebagai solusinya. Sistem Informasi dirancang dan dibangun dengan platform berbasis web dengan menggunakan Notepad++ sebagai editor pemrogramannya, MYSQL front sebagai editor data base, XAMPP sebagai server data base serta PDF sebagai media penampil laporan. Menerapkan metode Squence Diagram dalam pengembangan perangkat lunaknya. Sistem Informasi baru ini diharapkan dapat membantu dalam aktivitas perusahaan, seperti dalam pembuatan form peminjaman, form pengembalian dan laporan peminjaman dan pengembalian, dll. Dengan penerapan Sistem Informasi ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi, efektivitas dan kinerja perusahaan Pt Esco Bintan. Setelah adanya Sistem Informasi ini perusahaan dapat mengopersikan sistem ini lebih cepat dan mudah tidak memerlukan waktu yang sangat lama dalam mengoperasikan pekerjaan. Dan perusahaan sangat mudah untuk mencari document yang dibutuhkan dan penyimpanannya sangat safety tidak mudah hilang.

Diterbitkan
2018-10-04