Sistem Kendali Lampu Otomatis Berbasis Iot (Internet Of Things) Menggunakan Node Mcu
Abstrak
IoT (Internet of Things) merupakan suatu konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus menerus. IoT (Internet of Things) dapat dimanfaatkan pada sebuah ruangan sebagai alat untuk mengendalikan peralatan elektronik yang dapat dioperasikan dengan aplikasi smartphone melalui koneksi internet. Aplikasi dari sistem kendali lampu berbasis (IoT) Internet of Things ini menggunakan modul NodeMCU ESP8266 sebagai mikrokontroler dan aplikasi Android sebagai alat pengendali. Sistem ini digunakan untuk mengendalikan lampu hidup ataupun mati. Selain itu dalam rancangan system ini juga memakai relay yang digunakan sebagai penghubung lampu dengan sistem. Dari hasil pengujian dan analisa, pengendalian peralatan elektronik pada sistem kendali lampu ini beroperasi sesuai perintah yang diberikan. Selama system terkoneksi dengan jaringan internet secara stabil dan continue, tidak akan terjadi kendala pada sistem kendali lampu berbasis IoT (Internet of Things) menggunakan NodeMCU.
Hak cipta :
Penulis yang menerbitkan naskahnya di Jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
Hak cipta atas artikel apa pun di Jurnal Bangkit Indonesia oleh LPPM STT Indonesia Tanjung Pinang berlisensi di bawah Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International
Penulis mengetahui bahwa Jurnal Bangkit Indonesia berhak menerbitkan untuk pertama kalinya dengan Lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License / CC BY-SA 4.0
Penulis dapat memasukkan tulisan secara terpisah, mengatur distribusi non-eksklusif naskah yang telah diterbitkan di jurnal ini ke dalam versi lain (misalnya dikirim ke tempat penyimpanan institusi penulis, penerbitan dalam buku, dll), dengan mengakui bahwa naskah tersebut telah diterbitkan atau pertama kali di Jurnal Bangkit Indonesia
Lisensi :
Jurnal Bangkit Indonesia diterbitkan berdasarkan ketentuan Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 / CC BY-SA 4.0 Lisensi ini mengizinkan siapa pun untuk menyalin dan mendistribusikan kembali materi ini dalam bentuk atau format apa pun, menyusun, memodifikasi, dan membuat karya turunan dari materi ini untuk tujuan apa pun, termasuk tujuan komersial, selama tujuan tersebut mencantumkan penghargaan kepada Pencipta karya aslinya.