PMB Pembaruan Aplikasi Pendaftaran Mahasiswa Baru Stmik Bandung Menggunakan Siklus SPA (Single Page Application)

  • Linda Apriyanti STMIK Bandung
  • Mina Ismu Rahayu STMIK Bandung
  • Ade Winarni Sekolah Tinggi Teknologi Indonesia Tanjung Pinang
Kata Kunci: Pendaftaran Mahasiswa, SPA, User Experience, Modern, Teknologi

Abstrak

Seiring dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, khususnya teknologi internet dan web, STMIK Bandung telah menerapkan Sistem Informasi untuk Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB). Meskipun sistem ini telah memberikan berbagai manfaat, struktur kode sumber yang tidak dipisahkan antara Front-End dan Back-End pada aplikasi PMB saat ini menyebabkan keterbatasan dalam skalabilitas dan optimalisasi kinerja. Ketika terjadi peningkatan lalu lintas, infrastruktur Back-End sulit diskalakan tanpa mempengaruhi performa Front-End. Sebagai solusi, pengembangan sistem PMB berbasis arsitektur Single Page Application (SPA) diusulkan. SPA memungkinkan situs web memuat komponen yang diperlukan berdasarkan interaksi pengguna, alih-alih memuat seluruh halaman dari awal, yang secara signifikan meningkatkan kecepatan dan responsivitas. Metodelogi pengembangan perangkat lunak yang di gunakan adalah Agile. Dengan menerapkan SPA STMIK Bandung dapat mengoptimalkan pengalaman pengguna, meningkatkan stabilitas sistem, dan mempermudah proses pengembangan dan pemeliharaan perangkat lunak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan SPA tidak hanya memodernisasi sistem PMB, tetapi juga meningkatkan efisiensi dan kenyamanan bagi pengguna.

Diterbitkan
2025-10-31